Pemerintah Dukung Pengembangan SDM Ketenagalistrikan Hadapi Industri 4.0
Pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan di Indonesia mengarah ke pembangunan yang berkelanjutan yaitu mengutamakan pemanfaatan sumber energi yang ramah lingkungan. Untuk menjawab tantangan kemajuan sektor energi dan ketenagalistrikan di era digital dan industri 4.0, dibutuhkan kerja sama semua pihak yang didukung dengan pengembangan kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM) yang tepat dan berkualitas serta adaptif terhadap perubahan teknologi yang cepat.