Menteri Jonan Buka Rangkaian Hari Listrik Nasional ke-74
Menteri ESDM Ignasius Jonan membuka rangkaian peringatan Hari Listrik Nasional (HLN) ke-74, Rabu (9/10/2019), di Jakarta Convention Center. Peringatan HLN ke-74 ini dimeriahkan dengan Seminar dan Pameran yang digelar hingga Jumat (11/10/2019). Peringatan HLN ke-74 ini dilaksanakan oleh Masyarakat Ketenagalistrikan Nasional (MKI) dengan tema 'Keberlanjutan Sektor Ketenagalistrikan dalam Menghadapai Era Industri 4.0'. Ketua MKI Supangkat Iwan Santoso mengatakan bahwa HLN ini merupakan ketujuh kalinya MKI melaksanakan seminar dan pameran.