Pemerintah Kaji Aturan Baru agar PLN Tingkatkan Mutu Layanan
Pemadaman listrik PT PLN (Persero) yang terjadi pada hari Minggu, 4 Agustus 2019, di wilayah Jakarta, Banten, sebagian Jawa Barat dan Jawa Tengah menjadi perhatian khalayak luas. Presiden Joko Widodo pun turun tangan. Didampingi beberapa menteri Kabinet Kerja termasuk Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan, Presiden Joko Widodo melakukan pertemuan dengan pimpinan PLN agar kejadian yang sama tidak terjadi lagi di masa yang akan datang.